Software gratis Image/Foto editing multi fungsi, PhotoScape
Ketika berurusan dengan mengolah gambar, foto atau
image lainnya, sebagian kita mungkin sudah terbiasa menggunakan Photoshop.
Tetapi untuk beberapa fungsi ringan seperti menggabungkan gambar,
membuat GIF, mencetak (print), dan fungsi umum lainnya, ada software
gratis yang patut dicoba, yaitu
PhotoScape.
Berawal
ketika memerlukan software grafis untuk menggabungkan banyak gambar
(screenshot), saya mencoba mencari beberapa pengolah grafis gratis
(free) yang cocok dengan kebutuhan saya. Akhirnya pilihan jatuh pada
Photoscape. Berbeda dengan tampilan berbagai pegolah grafis seperti
Photoshop, Paint.NET, GIMP dan sejenisnya, Photoscape menyajikan menu sesuai dengan fungsi yang disediakan.
Secara umum, ada sekitar 14 fungsi utama yang disediakan, yaitu:
- Viewer,
untuk melihat berbagai gambar/foto seperti halnya di windows explorer
disertai berbagai fitur dasar menampilkan gambar (fullscreen, slideshow,
operasi memutar dan sejenisnya)
- Editor,
memberikan berbagai fitur umum pengolah gambar, seperti resize, color
adjustment, white balance, filtering, cropping, menambahkan text/shape,
brush dan sebagainya
- Batch Edit, mengedit banyak gambar sekaligus, seperti resize, crop, filter, menambahkan frame dan sebagainya.
- Page, menggabungkan banyak gambar menjadi satu gambar dengan menyediakan banyak layout (tata letak) yang menarik.
- Combine,
menggabungkan banyak gambar baik secara mendatar atau vertikal dengan
kustomisasi berbagai hal seperti kolom, baris, rasio, jarak antar gambar
dan lainnya.
- Animated GIF, untuk membuat gambar animasi dari 2 atau lebih gambar dalam format GIF disertai berbagai opsi animasi.
- Print, untuk mencetak foto/gambar dengan berbagai opsi, termasuk mencetak banyak gambar dalam satu lembar kertas.
- Split, untuk memotong-motonga gambar menjadi banyak bagian (baris dan kolom)
- Screen Capture, untuk menyimpan tampilan window, baik Full Screen, window tertentu atau area tertentu.
- Color Picker, mendapatkan warna (RGB, Red Green Blue) dari tampilan layar (posisi kursor)
- Rename, untuk mengubah nama banyak file gambar sekaligus dengan kriteria nomor, tanggal dan sebagainya.
- Raw Converter, mengubah gambar atau foto dari format RAW ke JPG
- Peper Print, untuk membuat cetakan dengan pola seperti kertas bergaris, kalender, jadwal mingguan, bulanan, harian dan sebagainya
- Face Search, untuk mencari gambar/foto wajah yang mirip di internet.
Melihat
fungsinya, mungkin sebagian besar bisa dilakukan dengan Photoshop, GIMP
atau Paint.NET, tetapi selain tidak mudah, biasanya akan memerlukan
waktu lebih lama. Misalnya menggabungkan banyak gambar. Dengan
Photoscape, langkah bisa dikerjakan secara cepat dan berbagai opsi
tambahan juga bisa disesuaikan dengan mudah. Bahkan membuat banner
(dalam GIF) bisa dilakukan dengan cepat, dibanding ketika harus
menggunakan Pengolah grafis lainnya.
Fungsi “
Page” dan “
Combine” sebenarnya hampir sama, tetapi untuk
Page,
cocok untuk menggabungkan banyak gambar dengan ukuran dan posisi yang
berbeda serta kemudahan memilih layout yang sudah disediakan. Sedangkan
Combine
cocok untuk menggabungkan banyak gambar dengan ukuran yang sama atau
hampir sama (tinggal menentukan menjadi berapa kolom/baris). Didalam
berbagai fungsi diatas, Photoscape juga menyediakan berbagai bingkai
(frame), sehingga kita bisa membuat tampilan gambar menjadi lebih
menarik.
Secara umum Photoscape merupakan software gratis yang
sangat bermanfaat, terutama yang ingin mendapatkan hasil cepat dari
fungsi atau fitur-fitur yang disediakan dengan berbagai opsi editing
tanpa harus mempelajari banyak hal seperti ketika menggunakan Photoshop.
Photoscape bisa dijalankan di Windows NT/2000/XP/Vista/7 (atau jika
masih menggunakan windows 98 atau Me, tersedia juga untuk versi lama)
Download terbaru
Photoscape (17.5 MB)
sumber: ebsoft.web.id
Mohon Maaf, Kepada Semua Sahabat, Atas Ketidak Nyamanannya, Dengan adanya Shortener Di Link Download. Mohon Keridhoannya. Terima Kasih. -------. apabila kesulitan Download Silahkan buka/klik gambar di sebelah postingan(Cara Download)/apabila masih kesulitan, silahkan copy paste link download yang ada, kebrowser.--------Apabila ada link Download yg rusak/mati, mohon beritahu kami lewat komentar dibawah ini.
Title : Software gratis Image/Foto editing multi fungsi, PhotoScape
Description : Software gratis Image/Foto editing multi fungsi, PhotoScape Ketika berurusan dengan mengolah gambar, foto atau image lai...